Minggu, 18 Agustus 2013

Cara Membuat Animasi Gerak Pada Microsoft PowerPoint (Efek Gerak)


     Nah, kali ini saya akan memberikan tutorial cara membuat Animasi gerak pada power point. Animasi dapat dibuat dengan menggunakan custom animation yang terdapat dalam menu animation pada powerpoint. Membuat animasi ini saya bagi menjadi 2 bagian:
·         Tahap pemula
·         Tahap lanjut
Dalam tahap pemula saya akan menulis tutorial animasi – animasi dasar. Tahap lanjut adalah menggabungkan beberapa animasi dasar sehingga menciptakan animasi baru. Untuk lebih lengkapnya, tutorial dibawah berikut...

1.    Tahap awal
Animasi – animasi dasar

  •  Efek gerak
Cara membuat:
1.    Buatlah gambar mobil dan roda dalam menu clip art untuk mobil dan saya menggunakan shape donut dalam menu insert (anda dapat juga menggunakan gambar sesuai keinginan anda).

2.    Drag gambar matahari ke gambar donut, klik kanan, lalu pilih group (masing masing roda berbeda group yaa..)


3.    Kalau kedua gambar sudah menyatu, waktunya menambahkan efek gerak. Pilih menu “Animations” dan pilih “custom animation”
4.    Berikutnya, pilih “add effect” – “emphasis” – “spin”
5.    Kalau roda sudah berputar, berarti langkah langkah anda sudah benar. Tinggal setting putarannya. Klik pinggir di tulisan effect spin, dan gantin arah putaran dari “clockwise” menjadi “counterclckwise”.
6.    Terakhir, set timing/waktu putaran yang anda inginkan

1 komentar:

Electricity Lightning